Inilah Hero yang jadi meta Mobile legends di 2023

 

Mobile Legends (ML) baru saja mereset season mereka dari Season 18 ke Season 19. Ada banyak sekali update battlefield dan hero yang terjadi beberapa hari silam yang kemungkinan besar akan merubah Meta ML secara drastis.


Hero-hero meta pada season 18 seperti Uranus, Barats, Esmeralda, Lunox, dan Ling juga telah mendapatkan nerf yang lumayan berat. Sehingga hero-hero diatas tidak lagi menjadi hero yang selalu harus di pick atau ban di setiap game, lebih di pick tergantung situasi.

Hal ini merupakan hal yang baik supaya Meta ML bisa lebih dinamis, tidak itu-itu saja terus. Ada juga hero-hero baru yang kurang dilirik pada saat Season 18 yang bisa saja menjadi meta di Season 19. Dari hero-hero tersebut, kira-kira siapa saja calon hero meta Mobile Legends (ML) di Season 19?


1. Mathilda

Mathilda sendiri adalah hero terbaru yang dirilis Mobile Legends. Seperti tren-tren sebelumnya, hero baru biasanya relatif lebih overpowered (OP) dibanding hero-hero lama. Jadi sangat memungkinkan bila Mathilda akan terlihat di turnamen professional Mobile Legends (ML) kedepannya.

Mathilda sendiri merupakan hero yang lumayan fleksible, mirip seperti Chang’e. Bisa dimainkan sebagai support, sidelane, ataupun jungler sekalipun. Hal ini dikarenakan damagenya yang sakit, cc dan shield banyak, dan juga movement speed yang cepat. Sepertinya hanya waktu yang bisa menjawab role manakah yang paling cocok untuk hero Mathilda ini.

2. Lapu-Lapu

Sejak Lapu-lapu direvamp, hero ini cukup mendapat perhatian. Kita sudah lihat Lapu-lapu mulai di pick di turnamen MPLI beberapa waktu silam. Hal ini disebabkan oleh banyaknya hero sidelane yang sudah terkena nerf, dan Lapu-lapu memiliki damage sakit dengan durabilitas tinggi terutama di fase early-mid game. Dengan semakin banyak player pro dan publik yang menyadari kekuatan Lapu-lapu, sepertinya hero ini akan semakin sering di-pick kedepannya







3. Claude

.Di pembahasan artikel ini, beberapa pro player memprediksi bahwa meta Marksman (MM) sebagai jungler bisa kembali di Season 19 ini. Dan salah satu hero MM dengan kemampuan farming tercepat adalah Claude.


Claude juga baru saja di buff dengan peningkatan damage ultimate nya yang lumayan signifikan, jadi akan kemungkinan menjadi rebutan pro player lagi jikalau meta MM benar-benar kembali.





4. Luo Yi

Luo Yi sempat menjadi hero mage yang paling menakutkan di season 17. Awalnya hero ini sering sekali di ban dan pick baik di scene pro atau rank. Setelah itu hero ini mendapat beberapa nerf yang cukup parah sehingga keluar dari meta di season 18.

Namun, lambat tapi pasti, Moonton mulai memberikan buff kepada hero ini. Kombo damage yang sakit, skill Area of Effect (AOE) yang bisa Crowd Control (CC), dan kemampuan untuk mengagetkan musuh dengan ultimate teleportasinya tetap sangat bagus. Sehingga penulis tidak kaget bahwa hero ini akan mulai menjadi support mage favorit lagi kedepannya.









5. Tigreal

Tigreal merupakan hero yang sangat tanky dan juga memiliki skill CC luas dan mengagetkan. Namun kekurangannya adalah hero ini cukup lemah di early game (tidak bisa rusuh seperti Hilda atau Jawhead) dan kurang baik untuk melakukan ganking.

Tetapi dikarenakan hero tank meta Season 18 seperti Hilda, Jawhead, dan Khufra mendapat nerf yang cukup parah. Tigreal dapat menjadi alternatif hero untuk di pick sebagai tanker yang solid.










6. Alpha

Alpha merupakan hero yang pernah menjadi meta pada saat MPL Season 2 lalu, sekitar 2 tahun lalu. Sejak saat itu hero ini di nerf habis-habisan dan sejak itu keluar dari Meta sampai saat ini.

Namun, di dalam 4 bulan terakhir, hero ini mendapatkan buff yang cukup besar dari setiap update. Buff parah yang terakhir benar-benar membuat hero ini dapat menjadi sidelane tangguh, karena cooldown skill-skill yang dikurangi secara drastis sehingga bisa dengan mudah di spam. Akan menarik untuk kita pantau apakah buff-buff tersebut cukup untuk membuat Alpha bisa menjadi calon hero meta di Season 19.









7. Bruno

Bruno adalah salah satu MM dengan damage burst tersakit terutama di mid-late game. Hero ini sangat membutuhkan early game yang baik karena sangat bergantung oleh item-item critical untuk memberi damage yang besar.

Hero ini sudah lama juga tidak masuk meta, hanya ONIC.Sanz yang selama ini mencoba menggunakannya. Dan Sanz bisa membuktikan bahwa hero ini bisa menjadi jungler yang efektif. Apalagi sekarang baru di buff, mungkin akan lebih banyak pro player yang mencoba Hyper Bruno kedepannya.









8. Estes

Estes sebenarnya merupakan hero support yang sangat baik dengan kemampuan heal nya, apalagi sejak di buff di update barusan ini. Namun, Estes sangat tidak berdaya bila berhadapan dengan hero role Assassin yang lincah dan bisa burst damage seperti Benedetta, Ling, dan Lancelot. Estes yang tidak memiliki damage sakit dan CC akan sangat kesulitan melawan Asassin-asassin meta tersebut.

Sekarang dengan kebanyakan assasin sudah di nerf, kemungkinan besar meta MM akan kembali. Dengan hal ini, Estes dapat menjadi surprise pick yang bisa mengacaukan strategi lawan. Estes cukup baik melawan MM karena biasanya damage MM di awal-awal tidak sakit sehingga akan tertutup dengan heal Estes.








9. Belerick

Mirip dengan Alpha, Belerick merupakan hero yang sudah mendapatkan buff secara berturut-turut dalam beberapa bulan terakir. Dengan banyaknya hero-hero tank meta yang di nerf, Belerick bisa menjadi alternatif yang solid. Meskipun penulis tetap berpikir kalau Tigreal masih 1 tier diatas hero ini.

Namun hal ini bisa jadi terlalu cepat dinilai karena sebenarnya hero ini cukup kuat dikarenakan damage yang cukup sakit, movement speed tinggi, dan skill AOE luas.

10. Ruby

Pada beberapa hari terakhir ini, win rate untuk hero Ruby di meta Mobile Legends Indonesia sepertinya mulai meningkat walaupun dari tingkat penggunaan atau pick rate masih rendah. Hero ini bisa dibilang sangat menyenangkan digunakan bagi kamu yang suka AoE effect.

Hero Fighter biasanya jarang memiliki skill AoE, tapi jika menggunakan Ruby, kamu bisa menikmati membantai musuh di area yang luas. Jika kamu mengenal hero ini lebih dekat dan mencobanya, ada baiknya kamu mengetahui kelebihan dan kelemahan hero ini. Berikut adalah bahasannya.








Note: Perlu dicatat bahwa 10 hero masih merupakan “calon” meta. Mungkin saja ada hero-hero baru lain yang bisa masuk meta juga. Kalau memang sudah lebih keliatan metanya bakal seperti apa, penulis akan meng-update artikelnya.




Belum ada Komentar untuk "Inilah Hero yang jadi meta Mobile legends di 2023"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel